Minggu, 15 Agustus 2010

Chocolate Mousse

Hmmm... merasa aneh kah dengan judul diatass ??? samaaa... 
Apa hubungannya yaa ? kue coklat ini sama tikuss. *hehehe, yang jelas bukan itu lah maksudnyaa. 
O,iyaa ini juga termasuk hasil dari cooking classku kemaren di gourmet house semarang. 
Bikinnya juga ngak sulit kok ternyataa...cuma butuh ketelatenan ajaa. 
Daripada aku keterusan banyak cerita, mending langsung aja ke resep, yuuuk...!


*sensasi nyoklaaat.... ^^,


Chocolate Mousse
::. Resep Chef Wayan .::




Bahan :
3 butir kuning telur
125 gram gula pasir
150 ml susu cair (aku pakainya greenfields)
20 gram gelatin
400 gram whipping cream ( aku pakainya VIVO Topping Ace)
200 gram DCC ( aku pakainya merk Tulip)
25 cc zero rhum
1 buah sponge cake coklat


Cara Membuat :
Kocok whipping cream sampai mengembang, simpan di kulkas.
Kocok telur, susu cair, gula diatas mangkuk yang diletakkan diatas air panas (ditim), cairkan gelatinmasukkan ke kocokan telurjika sudah mengembang
Cairkan DCC, masukkan ke telur, tambahkan zero rhum, aduk rata. Diamkan agak dingin.
Siapkan cetakan, isi dalamnya dengan sponge coklat tipis. Kemudian adonan tadi campur dengan whipping cream.
Aduk sampai rata, masukkan ke cetakan tadi dang dinginkan di freezer/ chiller selam 2 jam.
Setelah dingin, hias dengan whipping cream yang dikocok, coklat parut, daun mint, dan ceri merah.




Selamat Mencoba.

Tidak ada komentar: